Apa itu Kanker Serviks ?
Kanker Serviks adalah kanker yang muncul pada leher Rahim Wanita, leher Rahim sendiri berfungsi sebagai pintu masuk menuju Rahim dari kemaluan wanita.
Mengobati kanker serviks pada wanita. Jika wanita terdeteksi mengidap
kanker serviks, ada beberapa metode pengobatan yang dapat di lakukan.
Jika terdeteksi kanker serviks stadium awal, maka pengobatan yang dapat
di lakukan dengan menghilangkan kanker serviks tersebut dengan cara di
lakukan pembedahan, baik pembedahan laser, listrik, atau dengan cara
pembekuan dan membuang jaringan kanker serviks ( Cyrosugery ).
Jika terdeteksi kanker serviks stadium lanjut dapat di lakukan dengan kemoterapi serta radioterapi, namun jika sudah
terdeteksi terlalu parah, harus di lakukan dengan jalan mengangkat rahim
( Histerektomi ) secara menyeluruh agar kanker tidak berkembang.
Kanker serviks atau disebut juga kanker mulut rahim merupakan salah satu penyakit kanker yang di takuti oleh para wanita di dunia, data WHO tercatat, setiap tahun ribuan wanita meninggal karena kanker
serviks. Kanker serviks merupakan jenis kanker yang menempati peringkat
teratas sebagai penyebab kematian wanita di dunia. kanker serviks
menyerang pada bagian reproduksi wanita, tepatnya di daerah leher rahim
atau pintu masuk ke daerah rahim yaitu bagian yang sempit di bagian
bawah antara kemaluan dan rahim.
Penyebab Kanker Serviks pada Wanita
Human papilloma virus ( HPV ) merupakan penyebab kanker serviks.
Virus ini sangat mudah berpindah dan menyebar, bukan hanya melalui
cairan tetapi juga dapat berpindah melalui sentuhan kulit. Pada
penggunaan WC umum yang sudah terkena virus HPV juga, dapat menjangkit
seseorang yang menggunakanya apabila tidak di bersihkan dengan baik.
Kebiasaan pola hidup yang kurang baik juga dapat terjangkit kanker serviks,seperti merokok, kurangnya asupan vitamin C, E, dan asam
folat. Kebiasaan buruk lainya yang dapat menyebabkan kanker serviks
adalah seringnya melakukan hubungan intim dengan berganti pasangan.
Melakukan hubungan dengan pria yang sering berganti pasangan, dan
hubungan intim di usia dini lebih beresiko terkena
kanker serviks. Dan faktor lainya penyebab kanker serviks yaitu adanya
keturunan kanker, penggunaan pil KB dalam jangka waktu yang lama, serta
terlalu sering melahirkan.
Ciri-Ciri Wanita yang Terjangkit Kanker Serviks
Kanker serviks membutuhkan proses yang
sangat panjang yaitu antara 10 hingga 15 tahun untuk menjadi sebuah
penyakit kanker yang pada mulanya hanya sebuah infeksi. Saat tahap awal
perkembanganya sangat sulit di deteksi. Oleh krena itu para wanita di
sarankan untuk melakukan test pap smear setidaknya 2 tahun sekali,
melakukan test IVA ( Inspeksi visual dengan asam asetat ). Meskipun
sulit di deteksi, namun ciri - ciri berikut ini dapat menjadi petunjuk
apakah seorang wanita mengidap gejala kanker servis atau tidak.
- Merasakan sakit diikuti adanya pendarahan saat melakukan hubungan intim.
- Mengalami keputihan yang tidak normal disertai pendarahan dan jumlahnya berlebih.
- Sering merasakan sakit pada daerah pinggul.
- Mengalami sakit saat buang air kecil.
- Pada saat menstruasi darah yang keluar dalam jumlah banyak dan berlebih.
- Saat wanita mengalami stadium lanjut akan mengalami rasa sakit pada bagian paha atau pembengkakan pada salah satu paha, nafsu makan berkurang, berat badan tidak stabil, susah buang air kecil, mengalami pendarahan spontan.
- Jalani pola hidup sehat dengan mengkonsumsi makanan yang sehat dan usahakan penuhi gizi seimbang
- Selalu menjaga kesehatan tubuh dan menjaga kebersihan di lingkungan sekitar
- Hindari kebiasaan merokok
- Hindari hubungan suami istri saat usia dini
- Tidak Berganti Pasangan
- Lakukan Pemeriksaan dua Tahun sekali,khususnya bagi yang sering melakukan hubungan suami istri
- Apabila belum pernah melakukan hubungan suami istri, sebaiknya melakukan vaksinasi HPV,guna agar terhindar dari virus Kanker Serviks
- Perbanyak konsumsi makanan dan sayuran yang banyak mengandung beta karoten, serta yang mengandung vitamin C dan E
Tolong di Share Kepada teman-teman dan sodara anda agar dapat Terhindar dari Penyakit Kanker Serviks. Mencegah Lebih Baik Dari Pada Mengobati.
Cara Mengobati Kanker Serviks Pada Wanita
4/
5
Oleh
Gi
